Selasa, 12 Maret 2019

Konsep Dasar Teknologi dan Media Pembelajaran

Refleksi Perkuliahan: Teknologi & Media Pembelajaran Matematika
Pertemuan 3

Bismillaah....
Assalaamu’alaykum Warohmatulloohi Wabarokaatuh...
Puji syukur kita panjatkan kehadirat Allah SWT. yang senantiasa melimpahkan Rahmat dan Karunia-Nya kepada hamba-hambanya. Sholawat serta salam tetap tercurahkan kepada Nabiullah Nabi Muhammad SAW. yang merupakan sebaik-baik tauladan bagi kita semua dan semoga mendapatkan syafaatnya kelak, Aamiin..
Karena postingan ini merupakan postingan yang pertama kali, maka dari itu terlebih dahulu saya akan memperkenalkan diri, nama saya Faisyah Rahayu Rustam, biasa dipanggil Faisyah atau Ayu. Saya salah satu Mahasiswi Program Studi Tadris Matematika Semester IV Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Institut Agama Islam Muhammdiyah Sinjai. Yup, tidak perlu terlalu panjang untuk perkenalannya yahh.... Langsung saja, adapun tujuan saya membuat blog yaitu untuk berbagi informasi dan pengetahuan kepada teman-teman semua dan saya harap semoga tulisan ini bermanfaat bagi orang banyak.
Nah untuk lebih jelasnya, yuk di simak materinya..... Chek It Out!!!

KONSEP DASAR TEKNOLOGI DAN MEDIA PEMBELAJARAN
A.    Konsep Dasar Teknologi Pembelajaran
Teknologi secara bahasa berasal dari kata Technologia (Yunani) yang berarti penanganan sesuatu secara sistematis. sedangkan secara harfiah teknologi berarti menyusun dan membangun. Sehingga secara otomatis teknologi berarti cara dimana kita menggunakan ilmu pengetahuan untuk memecahkan masalah praktis.
B.     Konsep Dasar Media Pembelajaran
    Media Pembelajaran merupakan Segala sesuatu yang dapat digunakan untuk menyalurkan pesan, merangsang pikiran, perasaan, perhatian, dan kemauan siswa sehingga dapat mendorong proses belajar
C.   Pengkategorian Teknologi dan Media Pembelajaran
Dirancang (by design)
Media yang dipersiapkan untuk menyampai pesan (papan panel, Alat peraga, kartu, gambar, komputer, TV dsb)
Dimanfaatkan (by utilization)
Media yang dapat dimanfaatkan untuk menyampaikan pesan (lingkungan sekitar, aktivitas, pekerjaan, benda-disekitar)

PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN
Siklus Pengembangan Media
1.    Perencanaan
2.    Pengembangan
3.    Implementasi
4.    Penilaian

Bagaimana Orang Dewasa Belajar?
Orang dewasa belajar ada yang belajar dari kesadaran diri sendiri ataupun belajar mandiri (status dan peran).

Perbedaan Media, Sumber Belajar dan Bahan Ajar
1.    Media, yaitu segala sesuatu yang dapat mengantarkan pesan dari pengirim kepada penerima
2.    Sumber belajar, yaitu segala sesuatu yang dapat menghasilkan pesan sebagai bahan/obyek kajian dalam pembelajaran
3.    Bahan ajar, segala sesuatu yang berisi pesan yang dimanfaatkan dalam pembelajaran (materi)

Pengertian Media Pembelajaran
Kata media berasal dari kata Medium yang artinya cara berkomunikasi dari sumber ke penerima (Smaldino, 2005:9). Media dari bahasa latin : “Between” yang artinya penghantar/perantara/memfasilitasi, perantara pesan dari komunikator ke komunikan.
       Adapun tujuan dari media pembelajaran yaitu segala sesuatu yang dapat digunakan untuk menyalurkan pesan, merangsang pikirin, perasaan, perhatian, dan kemauan siswa sehingga dapat mendorong proses.

Jadi, kapan sih media pembelajaran itu berhasil?

“Media pembelajaran dikatakan berhasil jika pemahaman setiap siswa itu sama dan ketika media pembelajaran dikatakan gagal jika pemahaman setiap siswa itu berbeda”.

Peranan Media
Adapun peranan media, antara lain:
1.    Mengatasi batas-batas ruang kelas (obyek terlalu kecil, terlalu besar, bergerak terlalu cepat atau lambat, kompleks, bunyi halus, rintangan geografis dan sebagainya)
2.    Interaksi langsung siswa dengan lingkungan
3.    Kesaragaman pengamatan
4.    Membangkitkan motivasi dan merangsang belajar
5.    Membangkitkan keinginan dan minat baru
6.    Menanamkan konsep dasar dengan benar dan kongkrit
7.    Memberi pegalaman integral dan komprehensif
8.    Mengatasi perbedaan pengalaman pribadi siswa

Landasan Penggunaan Media Pembelajaran & Sumber Belajar
Ø  Menurut Piaget’s Cognitive Development Stages
o  Sensorimotor (Birth - 2 years old)
o  Preoperational (2 – 7 years old)
o  Concrete Operational (7 – 11 years old)
o  Formal Operational (Adolescence – adulthood)

Ø  Pengalaman Belajar Menurut Edgar Dale, yaitu:
o  75 % mata
o  13 % telinga
o  12 % lainnya
Ø  Pengalaman Belajar George Wilson, yaitu:
o82% Mata
o12% Telinga
o6% Lainnya
Ø  Pengalaman Belajar Harginson
o  10% dari yang didengar
o  50% dari yang dilihat
o  60% dari yang dikatakan
o  90% dari yang dilakukan
Ø  Menurut Magnesen belajar terjadi dengan;
o   Membaca 10%
o   Mendengar 20%
o   Melihat 30%
o   Melihat dan mendengar 50%
o   Mengatakan 70%
o   Mengatakan sambil mengerjakan 90%

Prinsip Media Pembelajaran
Media pembelajaran terdiri dari 7M, antara lain:
1. Mudah,
2. Murah,
3. Menarik,
4. Mempan,
5. Mustajab,
6. Manfaat,
7. Menstimulasi. 

Jenis-Jenis Media
o   Audio,
o   Cetak,
o   Audio-cetak,
o   Proyeksi visual diam,
o   Proyeksi audio visual diam,
o   Audio visual gerak,
o   Benda nyata,
o   Manusia dan lingkungannya,
o   Elektronika (komputer)/multimedia

Trend Media
Ø  Pada Tahun 1950
o   Media Gerak (Film)
o   Audio Phonograph
o   Visual (photo, slide, film strip)
o   Obyek (benda nyata, model)
o   Text (buku)
Ø  Pada Tahun 1980
o   Media Gerak (Film) Video Interaktif
o   Audio Phonograph  CD Audio
o   Visual (photo, slide, film strip)  Visual (Foto, slide, film strip)
o   Obyek (benda nyata, model)  Virtual Reality
o   Text (buku)  Pengolah Kata
Ø  Pada Saat Ini
o   Digital Video Interactive
o   Digital Audio
o   Virtual Reality
o   CD-ROM
o   Desktop Publishing

Pertimbangan Pemanfaatan Media
1. Karakteristik warga belajar, jenis kelamin, pekerjaan, kebutuhan, dan kecakapan/kemampuan awal
2.   Tujuan pembelajaran
3.   Materi pembelajaran
4.   Metode pembelajaran
5.   Kondisi pembelajaran

Contoh Pemanfaatan Media
o  Warga Belajar: ibu-ibu rumah tangga di desa
o  Tujuan : warga belajara mampu membaca, menulis, berhitung dan berbahasa indonesia dengan baik.
o  Materi : aktivitas kehidupan rumah tangga
(tema: bumbu masak di dapur)
o  Metode: Ceramah, peragaan, tutorial,
o  Kondisi: pemanfaatan jenis bumbu dapur
o  Media  : Gambar, benda kongkrit,

Pemanfaatan Bumbu Masak di Dapur
o  Menulis  dan membaca
o  Menulis jenis-jenis, warna-warnanya, baunya, manfaatnya, bentuknya bumbu dapur
o  Berhitung : menjumlahkan barang-barang
o  Berbahasa: menyusun kalimat dari unsur-unsur tersebut

Semoga bermanfaat (^-^)
Sampai jumpa pada postingan selanjutnya......

Wassalaamu’alaykum Warohmatulloohi Wabarokaatuh

Sumber: Perkuliahan Teknologi & Media Pembelajaran Matematika oleh Fitriani, S.Pd., M.Pd. Pertemuan ke-3, pada hari Rabu tanggal 06 Maret 2019.

Identitas
Nama               : FAISYAH RAHAYU RUSTAM
Nim                 : 170109008
Prodi               : Tadris Matematika
Semester          : IV (Empat)

Media Berbasis Alat Peraga Matematika

Bismillaah... Assalaamu'alaykum Warohamtulloohi Wabarokaatuh.. Alhamdulillaah pada kesempatan kali ini, saya akan  membahas mengenai ...